Selasa, 05 Januari 2010

Karangan Tahun baruan di Bandung

JALAN-JALAN AWAL TAHUN BARU 2010 KE BANDUNG

Saya dan teman-teman mempunyai rencana untuk jalan-jalan saat pergantian tahun 2009 ke 2010 nanti.
Kami berempat, yg kesemuanya adalah mahasiswa gundar. Merencanakan untuk berjalan-jalan ke Bandung.
sebelumnya rencana kita kesana ada enam orang. Namun ada dua orang teman yg tidak jadi ikut karena alasan yg beragam.
Tetapi itu tidak menyurutkan kita berempat agar terus melanjuti rencana sebelumnya.

Hari kamis, 31 Oktober 2009 pukul 9pagi,
saya berangkat dari rumah ke Depok untuk berkumpul bersama teman sebelum berangkat ke Bandung.
Kami berangkat ke Bandung menggunakan mobil. kebetulan saya yang mengendarai mobil tersebut, Namun ada teman yang rumahnya dibogor, yang telat datang sesuai perjanjian. sehingga kita mulai berangkat sekitar pukul 10.oo.
Kami melewati jalan tol taman mini.
Saat dijalan tol menuju Bandung, lalu lintasnya lancar. Sehingga kami bisa sampai di bandung lebih cepat dari perkiraan.
Kira-kira pukul 12.00 kami sudah sampai di pasteur. Lalu beristirahat sejenak di resto KFC.
disana kami istirahat, shalat, dan makan.

Setelah itu kami berangkat lagi memutari setia budi. Karena kita berempat saling tidak mengenali jalan tersebut.
terpaksa kami bertanya-tanya kepada orang disekitar jalan tersebut. kami bertanya kepada penjual map, penjual makanan, dan pengendara motor dijalan hingga kami mencapai tujuan, jajaran toko dloops.
Kami disana belanja pakaian dan sendal. banyak pilihan sehingga disana cukup memakan waktu lama, kira2 pukul 3 kita berangkat ke mall PVJ(paris van java). Disana banyak kendaraan, sehingga mencari parkiran untuk mobil sangat sulit.
kira-kira 15 menit setelah masuk mall PVj baru kami dapat memarkirkan mobil.
DI mall kami keliling-keliling dan berfoto-foto. Kami berempat membeli daging sosis sambal yang sangat enak.
kebetulan toko itu sedangn promosi, 'beli 2 gratis 2'. jadi tidak perlu repot membeli banyak karena cukup 2 karena bisa dibagi 4 orang.

Kami berangkat meninggalkan mall PVJ pukul 06.00. Kami beranjak ke Gazibu yg terletak di depan Gedung Sate.
Salam itu sangat ramai disana. banyak pedagang pakaian, celana, aksesoris, petasan, dan jg makanan.
Diperjalanan cukup padat kendaraan. sehingga cukup lama untuk mencapai Gazibu. Sesampainya di Gazibu kira-kira pukul 08.00, kami sibuk mencari tempat parkiran.
sebelumnya kami sudah mendapat tempat untuk parkir dipinggir jalan. namun ada polisi yg menertibkan agar parkir di jalan lain, karena polisi itu beralasan akan mengosongkan jalan tersebut karena akan ada gubernur yang akan melntasi jalan tersbut.
Apa daya kami langsung mencari tempat parkiran lain. kira-kira 1-2km dr jalan dmn polisi menyuruh untuk memindahkan mobil kami dapat tempat parkir dekat taman.
lalu kami berempat turun dan jalan ke Gazibu.

Saat menit-menit menjelang pergantian tahun, kami menyalakan petasan di lapangan.
Sangat banyak orang yg menyaksikan saat kami menyalakan petasan tersebut. tidak lupa kami juga membeli terompet agar meriah.
Diacara puncak, lebih banyak orang yg meniup terompet berbarengan, dan juga seiring petasan-petasan yg berterbangan dan meledak ke udara.

Kira-kira pukul satu tanggal 1 janurai 2010, kami memakan jagung bakar dekat lapangan tersebut.
Karena ada teman yang bilang kalau jam segini lgsg berangkat pulang, dijalan akan sangat macet.
hingga pukul 02.00 lebih kami baru berangakat pulang ke jakarta.
kami semua sampai selamat dijakarta pukul 03.00. Karena di tol cikunir ternyata sangat lancar.
Saat-saat dibandung itu merupakan tahun baruan yg cukup indah untuk saya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar